Advan S50 4G Unlimited, Smartphone Kekinian di Bawah Satu Juta

Di sela-sela waktu luang, saya suka membaca buku dan suka kepoin tentang gadget. Terutama smartphone.

Saya suka penasaran dengan fitur-fitur yang diberikan smartphone zaman now, apalagi kamera dan media penyimpanannya. Selain fitur yang semakin canggih, harga yang ditawarkan juga sangat beragam. Memberikan harga murah dengan fitur mumpuni merupakan daya jual smartphone zaman now.

Menurut kominfo.go.id pengguna smartphone di Indonesia bertumbuh dengan pesat. Lembaga riset digital marketing e-Marketer memperkirakan pada tahun 2018 jumlah pengguna aktif smartphone di Indonesia lebih dari 100 juta orang. Dengan jumlah sebesar itu, Indonesia akan menjadi negara dengan pengguna aktif smartphone terbesar keempat di dunia setelah Cina, India, dan Amerika.

Sangat wajar jika pengguna smartphone aktif di Indonesia menjadi keempat terbesar di dunia. Di Indonesia, anak kecil saja sudah mempunyai smartphone sendiri. Zaman saya kecil dulu boro-boro punya ponsel, benda ini seolah menjadi barang mahal. Lain dengan sekarang, ponsel sudah bukan lagi barang mahal. Semua kalangan bisa mempunyainya, hal ini juga yang menyebabkan banyaknya merk-merk ponsel baru bermunculan menawarkan banyak fitur dengan harga yang murah.

Advan S50 4G Unlimited 1 - diantin.com
Sumber gambar: smartphoneku.com

Kemarin saya sempat membaca di salah satu website tentang smartphone terbaru yang baru saja di release oleh Advan pada Oktober 2018, yaitu Advan S50 4G Unlimited.

Advan sendiri merupakan salah satu vendor Smartphone lokal yang sudah berdiri sejak tahun 1998. Bukan hanya memproduksi smartphone saja, Advan juga memproduksi Notebook, Tablet, PC hingga aksesoris digital.

Karena saya anaknya suka penasaran, lanjutlah saya membaca spesifikasi tentang Advan S50 4G unlimited ini. Ada yang penasaran juga? Yuk, kita kepoin bareng.

Advan S50 4G Unlimited - diantin.com
Penampakan Advan S50 4G Unlimited | Sumber gambar: Advandigital.com

Spesifikasi Advan S50 4G Unlimited

Pernah melihat smartphone dengan warna ungu? Saya sendiri belum pernah melihat langsung smartphone berwarna ungu, sepertinya warna ini masih sangat jarang ya. Eh ternyata, Advan S50 4G Unlimited hadir dengan 3 pilihan warna seperti warna Black (Hitam), Gold (Emas) dan Purple (Ungu). Ya, Advan hadir dengan warna langka itu. Saya jadi penasaran dengan penampakan aslinya.

Oke oke, bukan hanya warna saja. Advan S50 4G Unlimited juga memiliki berat 144 Gr dengan bahan material metal plastik yang digunakan untuk bodi, membuat smartphone ini memiliki bobot yang pas dan tidak terasa berat.

Selain itu, smartphone ini juga memiliki dimensi 143 X 71.4 X 9.7 Mm dan ukuran layar 5.0 Inci yang membuat smartphone ini pas di genggaman. Nggak berat dan nyaman digenggam, duh smartphone ย idaman ya.

Dengan semua mobilitas pekerjaan yang dilakukan, smartphone haruslah mempunyai baterai yang awet. Apalagi untuk pekerja seperti saya. Nah, Advan S50 4G Unlimited ini mempunyai kapasitas baterai 2000 Mah dengan baterai yang bisa dilepas. Sejujurnya saya sudah lama nggak lihat ponsel dengan baterai yang bisa dilepas.

Kelebihan baterai yang dapat dilepaskan adalah mudah di ganti, jadi kita bisa dengan mudah mengganti baterai ponsel sendiri. Misal akan berpergian dan tidak menemukan tempat untuk mengecas ponsel atau power bank yang kita bawa sudah tidak berdaya lagi, maka kita bisa membawa baterai cadangan sebagai solusinya. Kalau saya sih dulu, ketika ponsel hang atau eror sering sekali mematikan paksa dengan mencopot baterainya.

Sedangkan untuk kekurangan baterai yang dapat dilepas biasanya, ponsel dengan tipe baterai seperti ini memiliki ukuran bodi yang agak besar (tidak slim). Selain itu, cover belakang ponsel juga rentan patah karena sering dibongkar pasang dan tentu saja kurang praktis ketika mengganti SIM atau Sdcard.

***

Bahas smartphone kayanya kurang apdol kalau nggak mengulas kameranya ya, secara anak zaman now suka berfoto. Advan S50 4G Unlimited mempunyai 2 kamera, kamera depan 2 MP dan kamera belakang 5 MP yang dilengkapi dengan penandaan geografis, autofokus, kecantikan, fokus sentuh dan deteksi wajah pada kamera belakangnya. Untuk kameranya sih masih kurang mumpuni ya, tapi untuk harga yang sangat terjangkau ini udah lumayan banget.

Advan S50 4G Unlimited 2 - diantin.com
Penampakan Advan S50 4G Unlimited | Sumber gambar: Advandigital.com

Yang suka menyimpan banyak foto dan bermain social media pasti bertanya-tanya kapasitas penyimpanan dan RAM-nya berapa sih? Hayo ngaku ๐Ÿ˜€

Untuk memori internal Advan S50 4G Unlimited sudah cukup kok untuk menyimpan banyak foto kalian, karena memori internal ponsel ini berkapasitas 8 GB dan masih bisa ditambah dengan kartu memori MicroSD hingga 32 GB.

Namun sayangnya ponsel ini hanya memiliki RAM 1 GB dan ROM 8 GB, tapi nggak usah khawatir karena ponsel ini masih mampu menjalankan beragam aplikasi dengan stabil dan optimal.

Smartphone Kekinian di Bawah Satu Juta

Kalian suka nonton YouTube nggak sih? Kalo saya sih suka banget, apalagi nonton drama korea. Cuma kadang suka kesal kalau lagi asik nonton terus jaringan nggak bersahabat atau kuota habis, padahal dramanya lagi seru.

Kayanya kita semua pasti kesal ya kalau loading lama ketika akses social media atau menonton YouTube. Sekarang sudah nggak zaman lagi kesal karena loading lama, karena sekarang ada Advan S50 4G Unlimited yang menjalankan system operasi Android GO.

Jadi dengan sistem operasi IDOS 8.0 @Android GO yang ditawarkan Advan S50 4G Unlimited, kita dapat mengakses Facebook Lite & YouTube GO yang memungkinkan akses tetap stabil sekalipun jaringan kurang baik.

Kabar baiknya lagi, Advan S50 4G unlimited dijual dengan harga Rp 777 ribu saja. Smartphone ini juga dibundling dengan IM3 Indosat Ooredoo. Jadi kita bisa menikmati gratis akses YouTube dan social media selama 24 jam dalam setahun (Unlimited), Plus kuota tambahan 12 GB selama tahun (untuk browsing dan download).

Untuk kalian yang suka nonton YouTube dan aktif banget di social media, smartphone ini cocok sekali jadi nggak usah pusing lagi mikirin kuota.

Nah, untuk kalian yang sudah nggak sabar dan bertanya-tanya di mana bisa membeli smartphone ini, tenang saya akan kasih bocorannya. Kalian bisa membeli smartphone Advan S50 4G Unlimited di Official Store Advan di Tokopedia. Dan kabar baiknya lagi, tanggal 26 Oktober akan ada flash sale di Tokopedia. Jadi buruan langsung kepoin Tokopedia dan jangan sampai kehabisan.

Kesimpulan:

Kesimpulannya, Advan S50 4G Unlimited Smartphone Mempunyai 8 Kelebihan:
  1. Layar 5โ€ dengan OS Android Go.
  2. Unlimited Youtube 24jam, Setahun!
  3. Unlimited Sosmed (social media) 24 jam, Setahun!
  4. Plus Kuota Tambahan 12GB, Setahun!
  5. Unlimted Gratis, Tanpa Potong Pulsa, Setahun Penuh!
  6. Free VIP iflix.
  7. Free Spotify.
  8. Free telepon sesama Indosat & 100 menit ke operator lain.

Benefit Advan S50 4G Unlimited - diantin.com

Jika kalian masih penasaran dengan smartphone ini, kalian bisa cek di situs resmi Advan S50 4G Unlimited.

Selamat berburu Advan S50 4G Unlimited, Smartphone Kekinian di Bawah Satu Juta ๐Ÿ™‚

Salam,

Antin Aprianti

5 pemikiran pada “Advan S50 4G Unlimited, Smartphone Kekinian di Bawah Satu Juta”

Tinggalkan komentar